Bismillahirrahmanirrakhim
Assalamu alaikum
warohmatullohi wabarokatuh
Yang saya
hormati
Kepala Bappeda
Kabupaten Tulang Bawang atau yang mewakili,
Kepala Dinas
Pendidikan Kabupaten Tulang Bawang atau yang mewakili,
Kepala Dinas
Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang atau yang mewakili,
Bapak Anggota
DPRD Kabupaten Tulang Bawang,
Saudara Uspika
Penawartama selamat bekerjasama,
Yang saya
banggakan Bapak-Bapak Kepala Kampung dan Undangan yang pada kesempatan pagi ini
dapat hadir pada Musrenbang Kecamatan Penawartama Tahun 2013.
Alhamdulillah,
hari ini kita dapat kembali menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan
Kecamatan Tahun 2013 untuk menyusun Rencana Kerja Kecamatan dan Kabupaten tahun
2014. Saya ingin mengawali sambutan dan pengarahan saya ini, untuk yang pertama
mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Saudara semua, utamanya para aparatur
kampung atas kinerja dan kerja keras yang Saudara dalam membangun kampung.
Musrenbang
adalah kegiatan rutin tahunan dalam upaya menyusun perencanaan dibidang
pembangunan melalui penjaringan aspirasi masyarakat dalam menentukan prioritas yang
menjadi permasalahan di kecamatan. Pada dasarnya diawali oleh rembug Warga, diteruskan
dengan Musrenbang Kampung sudah merupakan jalur penggalian aspirasi dari
masyarakat atau istilah sekarang sering disebut dengan Button Up .
Hadirin yang
berbahagia,
Saya ingin
melanjutkan untuk melihat apa yang telah kita capai dan kita hasilkan di tahun
2012 yang lalu. Alhamdulillah, banyak hasil yang telah kita capai. Dan
sekali lagi, saya berterima kasih kepada Saudara semua, termasuk para Kepala
Kampung beserta aparaturnya. Hasil yang kita capai itu tentu dikaitkan dengan Rencana
Pembangunan Kecamatan 2011. Tentu, kita bersyukur karena sebagian sasaran itu dapat kita capai.
Tetapi,
masih banyak pula yang belum sepenuhnya dapat kita capai. Bahkan, saya harus
dengan jujur mengatakan ada yang jalan di tempat, baik itu di bidang Pendidikan,
Kesehatan, hukum, dan keamanan, di bidang ekonomi maupun di bidang
kesejahteraan rakyat; baik ditingkat kampung maupun di kecamatan, Inilah potret kita.
Melalui
kegiatan Musrenbang Kecamatan Penawartama ini marilah kita tentukan perencanaan
pembangunan untuk kemajuan Penawartama dengan hasil aspirasi dari kita semua
dan merupakan evaluasi dari hasil Musrenbang
tahun yang lalu serta melihat pagu indikatif atau ketersediaan dana dan
anggaran dari pemerintah baik pemerintah daerah maupun pusat.
Keberhasilan
kita kedepan bukan hanya karena kegigihan kita dalam menyiasati keadaan dan
menyikapi permasalahan tetapi pengawalan yang ketat oleh kita semua tentu akan
membuahkan hasil yang manis, yang kita harapkan bersama. Oleh karena itu, di
samping pelaksanaannya sangat penting, juga diperlukan rencana yang baik.
Rencana yang baik itu, Saudara sudah tahu, 50 persen dari keberhasilan, 50
persen dari sukses.
Akhirnya, dengan
semua hal yang telah saya sampaikan tadi, hadirin yang terhormat, berkaitan
dengan acara Musrenbangcam tahun 2013 ini maka, dengan terlebih dahulu memohon ridho
Allah SWT dan dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim,
Musrenbangcam tahun 2013 dengan resmi saya nyatakan dibuka. Sekian.
Wassalamu’alaikum Wr.
Wb.
Penawartama, 04 Maret
2013