Ketika guru saya kesulitan menyuruh anak maju di depan kelas, saya mencoba untuk mengatasinya, akhirnya semua anak saya suruh maju. Kemudian bernyanyi bersama. Setelah satu lagu akhirnya sebagian saya suruh duduk kembali. Muri-murid bersama guru bernyanyi bersama lagi sambil bergerak akhirnya sebagian yang berda didepan tadi disuruh duduk kembali.
Sampai tinggal tiga orang, anak yang takut tadi dan teman duduk satu bangkunya. Sampai disini sang guru sudah mulai deg-degan, jangan jangan anak tersebut lari dan kembali duduk, ternyata tidak, bahkan sampai tinggal dia sendiri dan mampu menyanyikan sebuah lagu hingga selesai.
"Kupu-kupu yang lucu
kemana engkau terbang
hilir mudik mencari, bunga-bunga yang kembang
Berayun-ayun pada tangkai yang lemah
Tidakkah sayapmu
Berasa lelah"
"Horeeee"beri tepuk pada anak karena sudah berani didepan dengan bagus. Sejak saat itu ternyata ank tersebut selalu siap bila disuruh maju.